Sebagai bagian dari komitmennya terhadap keberlanjutan, Epson memastikan bahwa produk-produk terbarunya, termasuk CW-C8050, dirancang dengan bahan-bahan ramah lingkungan. Material daur ulang digunakan untuk mengurangi dampak pencemaran lingkungan, sejalan dengan visi perusahaan untuk menciptakan solusi teknologi yang berkelanjutan.
“Keberlanjutan adalah salah satu pilar utama dalam inovasi Epson,” tambah Ng Ngee Khiang. “Kami ingin pelanggan tidak hanya mendapatkan hasil cetak terbaik, tetapi juga merasa bahwa mereka berkontribusi dalam menjaga lingkungan melalui pilihan produk kami.”(*)