Khabar Gembira.. Pemkab Muaro Jambi Resmi Buka Pendafatan Seleksi PPPK

Rabu 02-10-2024,14:24 WIB
Reporter : Safwan
Editor : Misriyanti

MUARO JAMBI - Pemerintah  Kabupaten  Muaro Jambi resmi membuka pendaftaran Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Pendaftaran dibuka sejak 1 hingga 20 Oktober  2024 mendatang.

Dalam kesempatan tersebut, sebanyak  2.488 formasi telah dibuka bagi para honorer  di Kabupaten Muaro Jambi untuk formasi tenaga guru, tenaga kesehatan dan tenaga teknis.

Sekretaris Daerah Muaro Jambi  Budhi Hartono menjelaskan, bahwa pihak resmi telah membuka secara resmi pendaftaran seleksi PPPK yang diutamakan honorer k2 dan honorer yang lebih dari 2 tahun.

“Pemkab telah menerima surat dari BKN untuk pelaksanaan seleksi PPPK. Rekrutmen PPPK 2024 diutamakan honorer yang lebih dari 2 tahun Muaro Jambi,” ujarnya.

Seleksi pengadaan PPPK tahun 2024 ini diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh seluruh honorer dan tenaga non ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi.

“Tahapan seleksi meliputi administrasi  dan wawancara dengan metode computer assisted test (cat),” bebernya.

Dia menjelaskan, sebanyak 2.488 formasi yang dibuka terdiri dari jenis jabatan tenaga guru dengan alokasi  440 formasi, tenaga kesehatan dengan alokasi 377 formasi dan tenaga teknis  paling banyak dengan alokasi sebanyak  1.671 formasi.

“Ini akan dilaksanakan oleh BKN yang lokasi pelaksanaan direncanakan di gedung Provinsi  Jambi,” jelasnya.

Adapun jadwal seleksi pengadaan PPPK  yakni pendaftaran dibuka mulai 1 sampai 20 Oktober 2024, seleksi administrasi mulai 30 Oktober  sampai 1 November 2024, pengumuman hasil seleksi berkas pada 30 Oktober sampai 4 November 2024. Kemudian masa sanggah dibuka 2 sampai 4 November 2024.

Sedangkan jawab sanggah disampaikan pada 2 sampai 6 November 2024, pengumuman pascamasa sanggah mulai 5 sampai 11 November 2024, selanjutnya penarikan data final mulai 12 sampai 14 November 2024. (wan)

Kategori :