BANGKO, JAMBIEKSPRES.CO.ID -Pj Bupati Merangin H Mukti, me-warning para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di jajaran Pemkab Merangin, saat memimpin jalannya Rakor persiapan Pemilu 2024, di Ruang Tengah Rumah Dinas Bupati Merangin, Rabu (24/1).
Warning H Mukti tersebut, terkait kepastian kelancaran pendistribusian logistik Pemilu 2024 harus bisa sampai ke tujuan tepat waktu, terutama untuk daerah-daerah terisolir dalam Kabupaten Merangin.
‘’Kita ingin pendistribusian logistik Pemilu 2024 ini lancar dan tuntas sampai ke tujuan tepat waktu, sehingga Pemilu 2024 bisa dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Kabupaten Merangin,’’ujar Pj Bupati.
Untuk kelancaran tersebut, bupati minta OPD yang mempunyai kendaraan double kabin, dapat meminjamkannya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merangin sebanyak empat unit dan untuk Banwaslu satu unit.
‘’Tolong ini menjadi perhatian, dari Dinas PUPR pinjamkan dua unit mobil double kabin, dari Dinas Peternakan Perkebunan satu unit, dari Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura satu unit, dari Inspektorat satu unit dan dari PMD satu unit,’’pinta Pj Bupati.
Mobil double kabin itu akan digunakan untuk kelancaran pendistribusian logistrik ke daerah-daerah terisolir, seperti ke Desa Pulau Bayur, Air Liki, Kota Rawan, Renah Kemumu dan desa-desa di perbatasan wilayah.
Selain itu, Pj bupati juga mengintruksikan masing-masing OPD bekerja sesuai dengan tugasnya masing-masing. Dinas PUPR juga menyediakan alat berat di kawasan titik banjir dan longsor.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Merangin menyediakan perahu karet dan tenda di parbatasan daerah terisolir, dua hari sebelum dan dua hari sesudah pelaksanaan Pemilu 2024.
Untuk Dinas Kesehatan pinta Pj bupati, menyediakan para petugas Medis yang ditempatkan di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari petugas medis Puskesmas-puskesmas
Sedangkan Dinas Perhubungan Kabupaten Merangin diminta Pj bupati, petugasnya ikut mendampingi kendaraan pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke kecamatan-kecamatan terjauh, sebagai upaya kelancaran transportasi logistik. (*)