JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Rektor terpilih Universitas Jambi (UNJA) periode 2024-2028, Prof. Dr. Helmi, S.H., M.H., bersilaturahmi mengunjungi Rektor UNJA saat ini, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D., dalam rangka mengkomunikasikan keberlanjutan program UNJA serta transisi kepemimpinan yang akan berganti pada akhir Januari 2024.
Pertemuan tersebut berlangsung di Ruang Rektor pada 5 Januari 2024
Turut hadir dalam pertemuan tersebut Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Drs. Kamid, M.Si.; Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Ir. H. Yusrizal, M.Sc., Ph.D.; Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Ir. Teja Kaswari, M.Sc.; Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Yatno, S.Pt., M.Si.; Kepala Biro Umum, Perencanaan, dan Keuangan, Dr. Retno Kusniati, S.H., M.Hum.; serta Prof. Dr. Ir. Depison, M.P.
“Pertemuan tadi membicarakan mengenai dinamika yang ada di UNJA, karena yang namanya pergantian kepemimpinan ini kan merupakan hal yang rutin, bukan sesuatu yang luar bias dan mesti terjadi. Kami membicarakan mengenai program-program apa yang perlu mendapat perhatian dan yang sudah disahkan oleh pusat,” ujar Prof. Kamid menjelaskan isi pertemuan tersebut.
Prof. Kamid juga menerangkan bahwa program-program yang menjadi tagihan seperti IKU akan terus dilanjutkan estafetnya dari kepemimpinan yang lama ke kepemimpinan yang baru.
“Poinnya adalah bagaimana melanjutkan program-program yang sudah menjadi tagihan, contohnya adalah IKU. Kemudian disampaikan juga bahwa pekerjaan kita selama ini selalu diawasi Dewan Pengawas dan masyarakat, karena transparansi harus selalu dijalankan,” sambung beliau.
Pertemuan itu sendiri diinisiasi oleh Prof. Helmi selaku Rektor UNJA terpilih yang akan melaksanakan tugasnya pada akhir Januari 2024. Beliau merasa perlu diskusi dengan Prof. Sutrisno selaku Rektor UNJA yang sudah menjabat sejak 2020. (*/kar)
Kunjungi : www.unja.ac.id