JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Persikoja Kota Jambi dipastikan melaju ke babak semifinal liga 3 Asprov PSSI Jambi dari group B musim ini. Hasil tersebut setelah pada laga kedua tim bersabar bintang ini berhasil mengalahkan Patriot Bungo dengan skor 1-0, pada Jum'at, (15/12/2023) di stadion KONI Batang Hari.
Sementara dipertandingan lainnya pada grup yang sama, Jambi United hanya mampu bermain imbang versus PS. Bungo, 1-1.
Dari dua kali pertandingan, Persikoja yang bermaterikan pemain langganan juara liga 3 edisi terakhir seperti Kapten Denny Ramadhan dan Khusni Mubaraq mengumpulkan 6 poin. Jumlah ity meninggalkan Jambi United yang baru punya 2 poin, Patriot Bungo dan PS. Bungo dengan masing-masing 1 poin.
Gol kemenangan Persikoja atas Patriot Bungo berhasil diciptakan oleh Galih Martindo di menit ke-55 babak kedua lewat tandukan yang gagal dihalau oleh penjaga gawang Patriot Bungo yang dijaga oleh Doni Saputra.
Manager Persikoja, Ade Apriadi sangat bersyukur atas hasil yang diraih timnya di babak penyisihan liga 3 kali ini. Dengan hasil yang telah diketahui bahwa timnya lolos ke semifinal, skuad Persikoja tetap akan solid dan bermain maksimal di laga terakhir berhadapan dengan Jambi United, pada Minggu, (17/12/2023).
"Alhamdulillah awal yang baik bagi kami Persikoja. Dan saya mengucapkan terimakasih atas do'a masyarakat Kota Jambi dan pihak yang mensupport skuad Persikoja di liga 3 musim ini,"kata Ade.
Patriot Bungo, PS. Bungo dan Jambi United harus berjuang menang di laga terkakhir mereka jika ingin menemani Persikoja dengan menjadi runner up group B. Di laga terkahkir mereka yang akan berlangsung Minggu, (17/12/2023) Jambi Uniter akan berhadapan dengan Persikoja pada pukul 14.00 WIB. Dilanjutkan antara Patriot Bungo berhadapan dengan PS. Bungo.
Sementara itu untuk laga lanjutan group A Sabtu, (16/12/2023) besok, akan saling bertanding antara Persijam versus Tabir FC dan dilanjutkan antara Persibri Batang Hari FC versus Perselu. (aan)