Mau Cari Mobil SUV dari Daihatsu? Berikut Rekomendasinya

Minggu 06-08-2023,06:29 WIB
Editor : Setya Novanto

 

JAMBIEKSPRES.CO.ID- Daihatsu, sebagai salah satu merek mobil terkemuka di Indonesia, telah menyediakan berbagai pilihan mobil SUV yang populer dan diminati di pasaran. 

Dikenal dengan kualitasnya yang handal, Daihatsu menghadirkan beragam model SUV yang cocok untuk berbagai kebutuhan pengguna, baik untuk perkotaan maupun petualangan di luar kota. 

Artikel ini akan mengulas beberapa model rekomendasi mobil SUV Daihatsu yang menarik untuk dipertimbangkan. Simak disini ya!

Mengenal Mobil SUV 

Mobil SUV, singkatan dari Sport Utility Vehicle, adalah jenis mobil yang memiliki ciri khas gabungan antara mobil penumpang dan mobil off-road. Mobil SUV dirancang untuk menawarkan kenyamanan dan ruang yang lebih luas seperti mobil penumpang, namun juga memiliki kemampuan dan daya jelajah yang lebih baik seperti mobil off-road.

Daihatsu Terios

Daihatsu Terios telah menjadi salah satu SUV kompak yang paling populer di Indonesia. Dengan desain modern dan maskulin, Terios menawarkan kinerja yang tangguh dan daya jelajah yang baik di berbagai medan. Terios hadir dalam beberapa varian, termasuk model 4x2 atau 4x4, untuk menyesuaikan dengan preferensi dan kebutuhan pengguna.

Daihatsu Terios berukuran 4455mm, lebar 1695mm, tinggi 1705mm dan wheelbase atau jarak sumbu roda 2685mm. Daihatsu Terios dilengkapi dengan mesin bensin berkapasitas sekitar 1.496 cc. Mesin ini biasanya dilengkapi dengan teknologi canggih untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar dengan kapasitas bahan bakar 45 liter. Dengan menggunakan EFI (Electronic Fuel injection) Daihatsu Luxio memiliki tenaga maksimum 104/6000 ps/rpm. 

Interior Terios menawarkan ruang yang luas dan nyaman untuk penumpang dan bagasi. Fitur-fitur modern, seperti sistem infotainment, konektivitas, dan fitur keselamatan yang canggih, turut meningkatkan pengalaman berkendara. Dengan mesin bertenaga dan performa yang andal, Terios merupakan pilihan yang ideal bagi mereka yang menginginkan SUV praktis untuk kehidupan sehari-hari dan petualangan lintas kota.

Daihatsu Rocky

Daihatsu Rocky adalah SUV yang lebih baru dengan desain yang menarik dan canggih. Dilengkapi dengan mesin yang efisien, Rocky menawarkan kenyamanan dan performa yang optimal untuk penggunaan perkotaan. 

Mengusung platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture) membuat bodinya ringan namun lebih kokoh. Radius putarnya 5,1 meter, membuat aman bermanuver di medan sempit atau tikungan tajam. Keandalannya didukung mesin 1KR-VET yang menyuplai tenaga maksimum 97,9 daya kuda pada 6.000 RPM dan torsi puncaknya 15,2 kgm pada 4.000 RPM.

Daihatsu Rocky juga dilengkapi dengan fog lamp alias lampu kabut yang dapat diandalkan saat menembus cuaca berkabut. Tidak lupa, mobil ini tergolong irit BBM loh, konsumsinya sekitar 20 kilometer per liter di rute luar kota.

Daihatsu Sigra Urban SUV

Kategori :