Gelar Coffee Morning, Kodim 0420/Sarko Ajak Awak Media Tukar Pikiran

Jumat 04-08-2023,14:25 WIB
Editor : Setya Novanto

SAROLANGUN, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Dalam rangka menyambut HUT RI ke-78 dan memasuki tahun politik 2024 mendatang, Kodim 0420/Sarko menggundang para insan pers yang bertugas di Kabupaten Sarolangun, untuk berdiskusi bersama dalam bentuk kegiatan silatuhrahmi dan coffee morning di aula Koramil 420-04 Sarolangun, jumat (4/8/2023)

Mayor Inf Abdul Azis Efendi, mewakili Pejabat Kodim 0420/Sarko,dalam kesempatan tersebut mengatakan,maksud dan tujuan pertemuan silaturahmi bersama awak media ini, bertujuan untuk bertukar pikiran guna mendukung kemajuan dan kemakmuran serta kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sarolangun.

"Apalagi, sebentar lagi kita akan merayakan HUT RI ke-78, serta kita juga akan memasuki tahun politik, rekan- rekan media nantinya bisa berkoordinasi dengan baik bersama TNI, untuk menciptakan kondisi aman dan kondusif, menggingat, Kabupaten Sarolangun, dianggap salah satu wilayah yang rawan dalam tahun politik, walaupun sebenarnya, kita disini melihat, kondisi Sarolangun saat ini dalam keadaan kondusif,"katanya.

Menurut Mayor Inf Abdul Azis Efendi, Insan Pers menjadi bagian peting dalam ikut bersama membangun bangsa, tentunya sesuai dengan porsinya dalam publikasi. Oleh sebab itu, dirinya berharap, media bisa menyajikan berita yang berimbang dalam memberikan informasi kepada masyarakat.

"Keterkaitan dengan TNI AD khususnya, pimpinan TNI AD sudah memberikan apresiasi kepada media pada acara KASAD Award bulan lalu. Ini menandakan, sinergi TNI AD dengan media begitu erat. Oleh sebab itu kami mangajak rekan-rekan sekalian, mari bersama-sama kita memberikan karya terbaik untuk bangsa dan negara sesuai dengan bidangnya masing-masing,"ungkapnya.

Sementara itu, Warsun Arbain, Ketua IWO Sarolangun, dalam kesempatan tersebut menyambut baik langkah Kodim 0420/Sarko mengajak rekan-rekan pers untuk membangun Kabupaten Sarolangun secara bersama-sama.

"Dengan kegiatan silaturahmi ini, tentunya semakin mempererat hubungan TNI AD dengan rekan media, dengan harapan, bisa sama-sama membangun Negeri sesuai dengan porsinya masing-masing,"singkatnya.

Kegiatan Silaturahmi dan Coffee Moring tersebut, menggangkat tema HUT RI Ke 78 "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju".

Hadir dalam silaturahmi dan coffee morning, pejabat Danramil Sarolangun, Danramil Pauh, Danramil Batangasai, Danramil Limun beserta jajaran serta perwakilan organisasi wartawan seperti IWO Sarolangun, IJTI Sarolangun, PWI Sarolangun serta tamu undangan lainnya.

Acara berjalan penuh dengan canda tawa, dan sesi tanya jawab serta saling memberikan masukan dan kritik yang membangun. Kegiatan tersebut pun, diakhiri dengan ramah tamah dan sesi foto bersama.(hnd)

Kategori :