HORE! Tol Cisumdawu Kelar, Jarak Bandung-Cerbon Tak Lebih 1 Jam

Minggu 18-06-2023,14:44 WIB
Reporter : Dona Piscesika
Editor : Setya Novanto

JABAR, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Hore! akhirnya  Tol Cisumdawu (Cileunyi - Sumedang - Dawuan) kelar dan kini telah tersambung.

Dengan selesainya kontruksi tol ini, seperti dikutip dari wikipedia  merupakan bagian dari jalan tol yang menghubungkan dua kota besar di Jawa Barat yaitu Bandung dan Cirebon.

Tol ini nantinya akan tersambung dengan Jalan Tol Cikopo-Palimanan.

Jika sudah tersambung maka jarak tempuh Bandung - Cirebon itu tidak lebih dari 60 menit atau 1 jam an. Dan Bandara Kertajati menjadi titik temu persimpangan Tol tersebut.

BACA JUGA:TOL CISUMDAWU KELAR! Warga Bandung Lebih Mudah Lihat Sunmori di Cirebon Sambil Nikmati Nasi Jamblang

 

BACA JUGA:Asal Usul Tutut Soeharto Pernah Top Jadi Pengusaha Tol RI, Kaitan dengan Tol Cisumdawu?

BACA JUGA:TOL CISUMDAWU SELESAI! Muda-Mudi Cirebon Lebih Gampang Malam Mingguan di Mall PVJ Bandung

Sehingga nantinya bandara tersebut bisa mengakomodir penumpang dari wilayah Bandung dan Cirebon.  

Seperti diketahui, pekerjaan Seksi 4-6 yang dinanti-nanti tuntas sudah, akhirnya berujung nyata. Meski belum dibuka secara fungsional untuk masyarakat umum, namun Tol Cisumdawu seksi 4-6 telah tersambung secara keseluruhan.


Mengintip video progres Tol Cisumdawu Seksi 4-6 melalui akun Youtube Rochamedia yang diupdate 14 Juni 2023, terlihat pemandangan dari interchange Legok sampai Kertajati di KM 152 Tol Cipali, infrastruktur telah gagah terbentang memanjang.

BACA JUGA:SIAP-SIAP! Progres Tol Yogyakarta-Bawen Makin Kelihatan,Targetkan Pengadaan Lahan Rampung Akhir 2023


Di batas Seksi 4B dan 51 misalnya, terlihat finishing pekerjaan dinding oprit tol. Tak banyak lagi yang dikerjakan, terlihat hanya sedikit pekerja yang berada di lokasi, hanya tinggal finishing.


Di STA 42+200 seksi 5A Cipamekar terlihat tol yang menggunakan timbunan geofoam juga telah selesai diaspal. Sudah sangat mulus. Kedua sisi main road telah rampung diaspal.

Hanya terlihat beberapa pekerja dan beberapa alat berat di sekitar area ini, pertanda pekerjaan sudah tak banyak lagi.


Sementara di STA 41 dekat tanjakan, kondisi main roadnya sudah sangat layak, hanya tinggal dinding oprit yang sedang diselesaikan tak banyak lagi. Di area ujung seksi 5, terlihat juga jalan baru untuk warga juga telah selesai dibangun.

BACA JUGA:BULAN DEPAN! Ruas Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Target Selesai


Beberapa jembatan yang estetik juga telah rampung, diantaranya jembatan Parigi Conggeang Tol Cisumdawu. Bendungan Cipanas pun terlihat jelas dari atas jembatan ini, sangat indah.


Tak jauh dari sana kita juga akan melihat Gunung Cermai. Kemudian akan menempuh jembatan terpanjang di Tol Cisumdawu yaitu jembatan Kadondong sepanjang 743 meter di Seksi 5B. Viewnya sangat luar biasa, menonjolkan karya anak bangsa yang membanggakan.

Di bawah Jembatan Kadondong terdapat jalan arah dari Congyang ke Ujung Jaya juga telah selesai dibeton dan sudah dirapikan.


Sementara itu di area sebelum Jembatan Gunung Puyuh terlihat ada beberapa marka jalan yang belum dicat karena aspal yang masih basah.


Seksi 6 Ujung Jaya juga terlihat sudah mulus, konstruksi telah rampung bahkan terlihat sudah sangat layak difungsikan hingga ke Gerbang Tol Ujung Jaya Utama tembus ke Tol Cipali.

Tol Cisumdawu memiliki Panjang total 62 Kilometer. Khusus Seksi 4 - Seksi 5 dari Cimalaka-Dawuan sepanjang 29,3 Kilometer ini sebenarnya telah pernah dibuka sementara selama musim Lebaran 2023 lalu. Kemudian ditutup kembali karena beberapa pekerjaan tol kembali dilanjutkan.

Seksi 1 Cileunyi - Pamulihan sepanjang 11,45 Kilometer telah beroperasi sejak Januari 2022.

Seksi 2 Pamulihan - Sumedang sepanjang 17,05 Kilometer dan Seksi 3 Sumedang - Cimalaka sepanjang 4,05 Kilometer juga telah beroperasi sejak Desember 2022.


Sisanya Seksi 4-6, kini juga telah tersambung! konstruksinya telah selesai dan tinggal menunggu kapan akan resmi dibuka untuk umum.

Melihat video yang ada, terlihat jalan Tol Cisumdawu dari seksi 4 hingga Seksi 6, telah utuh tersambung dan terlihat pekerjaan hanya tinggal menyelesaikan tetek bengeknya saja. Kini kita tinggal menunggu, kapan Tol Cisumdawu bisa dilewati keseluruhannya. (dpc)

Kategori :