SUTHA Care UIN STS Jambi, Pertama dan Satu-Satunya

Jumat 14-04-2023,11:04 WIB
Reporter : Lysa Lucia Pebryna M
Editor : Setya Novanto

“Kita berharap apa yang kita sediakan dapat membantu meringankan beban masyarakat, karena pakaian yang kita berikan ini snagat layak dan sudah melalui proses sortir,” kata Ketua DWP UIN STS Jambi, Dra. Hj. Chodijah Su’aidi.

Bukan hanya menyediakan pakaian layak, kegiatan SUTHA Care juga diisi dengan bazaar dan pemeriksaan kesehatan secara gratis. Dibawah pimpinan Dra. Hj. Chodijah Su’aidi., dalam mengisi Ramadhan ini DWP UIN STS Jambi juga menggelar berbagai kegiatan lainnya, antara lain berbagi takjil yang dilaksanakan setiap harinya.

Kegiatan ini dihadiri, Gubernur Jambi yang diwakili Kadis Kominfo Provinsi Jambi, Drs. Ariansyah.,ME., Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi, Hermanto.,SE.,M.Si., Perwakilan Bank BSI Jambi, Dewi Sintha, Perwakilan Bank 9 Jambi Syariah, Ferdini Lily Anur, Perwakilan Bank Mega Jambi dan Pejabat UIN STS Jambi. (uci)

Kategori :