BBM Dexlite Turun Rp 1.200/Liter, Pertamax Naik Rp 500/Liter, Simak Harga Baru BBM di SPBU per 19 Maret 2023

Minggu 19-03-2023,13:05 WIB
Editor : Setya Novanto

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Pertamina Persero melakukan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) pada 1 Maret 2023.

Dalam penyesuaian kali ini, Pertamina Persero mengubah harga 4 jenis Harga BBM. Empat jenis BBM tersebut yakni, Dexlite, Pertamina Dex (Pertadex), Pertamax dan Pertamax Turbo.

Sesuai dengan pengumuman Pertamina Persero di websiite, dalam perubahan harga mulai per 1 Maret 2023 ini, Dexlite dan Pertamina Dex (Pertadex) turun harga. Sedangkan Pertamax dan Pertamax Turbo naik harga.

Untuk penurunan harga BBM pada Maret 2023 ini berkisar Rp 1.000-1.200 per liter. Sedangkan untuk kenaikan harga BBM berkisar antara Rp 250-500 per liter.

Harga BBM Dexlite misalnya, mulai 1 Maret 2023 dibandrol Rp 14.950 perliter atau turun Rp 1.200 per liter. Harga Dexlite pada bulan lalu Rp 16.150 per liter.

Untuk harga Pertamina Dex (Pertadex) mulai 1 Maret 2023 berdasarkan pengumuman di website Pertamina Persero menjadi Rp 15.850 per liter atau turun Rp 1.000 per liter dari harga sebelumnya Rp 16.850 per liter.

Harga BBM Pertamax atau RON 92, Pertamina Persero menetapkan Rp 13.300 per liter. Harga BBM Pertamax ini naik Rp 500 per liter harga sebelumnya Rp 12.800 per liter.

Sedangkan harga BBM Pertamax Turbo sesuai pengumuman yang diunggah di website naik Rp 250 per liter menjadi Rp 15.100 per liter. Harga pada bulan lalu

Jika Pertamina Persero menurunkan dan menaikkan harga BBM non subsidi, untuk 1 Maret 2023 dan seterusnya harga BBM bersubsidi yakni, Pertalite dan Solar tidak ada perubahan.

Harga BBM Pertalite tetap Rp 10.000 per liter. Sedangkaan harga BBM Solar tetap Rp 6.800 per liter.

"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum," sebagaimana dikutip dari pengumuman Pertamina, Selasa, 28 Februari 2023. (*)

Berikut Daftar Harga Terbaru BBM dari Sabang-Merauke per 19 Maret 2023

Aceh

Pertalite Rp 10.000

Solar Rp 6.800

Kategori :