Bupati Adirozal Sambut Kunjungan Kajati Jambi

Jumat 09-12-2022,18:55 WIB
Reporter : Hendri Dede Putra
Editor : Setya Novanto

KERINCI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Bupati Kerinci Dr H Adirozal, M. Si bersama Wakil Wali Kota Sungai Penuh, unsur forkopimda dan jajaran Kejaksaan Negeri Sungai Penuh menyambut Kedatangan Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi Erlan Suherlan, SH, MH beserta rombongan, Jumat (9/12/2022) 

 

Kedatangan Kajati Jambi ini, dalam rangka kunjungan kerja ke Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh setelah dilantik jaksa Agung Burhanudin pada 22 Agustus 2022

 

Bupati Adirozal mengucapkan terima kasih atas kedatangan Kajati di Bumi Sakti Alam Kerinci semoga selama di Kerinci dapat menikmati keindahan alam Kerinci.

 

"Selamat selamat datang kami sampaikan kepada bapak Kajati Jambi, " kata Bupati

 

Turut mendampingi Bupati Kerinci, Wawako Antos, Kapolres Kerinci, Kasdim 0417/Kerinci, Kejari Sungai Penuh, Ketua Pengadilan Negeri Sungai Penuh serta Unsur Forkopimda. 

 

Informasi diperoleh ini merupakan kunjungan kerja pertama Kajati Jambi ke Kerinci dan sungai penuh setelah dilantik belum lama ini.(hdp)

Kategori :

Terkait