JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID– PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI selalu berupaya memajukan UMKM, termasuk industri otomotif nasional. Seperti diketahui, industri ini memiliki potensi untuk tumbuh lebih baik serta menjadi salah satu penopang perekonomian masyarakat.
Komitmen tersebut dibuktikan melalui kerja sama antara BRI Group dengan Broom, startup ekosistem otomotif di Indonesia. Penandatanganan perjanjian kerja sama oleh BRI Group terdiri dari Bank BRI, BRI Finance, BRINS, dan BRILife dengan Broom pada 9 Mei 2022. Adapun penandatangan kerja sama dilakukan oleh Division Head of Small & Medium Business Development Arie Sus Miyanti, CEO BRI Finance Azizatun Azhimah, CEO BRINS M. Fankar Umran, serta CEO BRILife Iwan Pasila dengan CEO Broom Pandu Adi Laras. Ruang lingkup kerja sama meliputi layanan showroom mobil bekas, dealer motor baru dan bekas, jaringan bengkel, jaringan agen otomotif, serta jaringan rental otomotif. Kolaborasi BRI Grup dengan Broom ini pun menjadi bukti implementasi visi dan misi perseroan untuk memperkuat industri otomotif di Indonesia. Dalam kesempatan terpisah, Direktur Bisnis Kecil & Menengah BRI Amam Sukriyanto mengatakan, BRI akan terus menjangkau para pelaku usaha otomotif secara lebih luas sehingga dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Indonesia. "Dengan didukung digitalisasi yang kuat dan kolaborasi bersama Broom, perseroan optimistis dapat memberdayakan lebih banyak Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Tanah Air," ujarnya. Sebagai BUMN yang fokus di UMKM, BRI siap untuk terus berkolaborasi dengan pihak-pihak yang sacara berkelanjutan melakukan pendampingan dan pemberdayaan UMKM untuk naik kelas. Menurutnya, di tengah kondisi pandemi COVID-19 yang masih berlangsung, industri otomotif nasional kembali menunjukkan geliat pertumbuhan. Selain itu, industri ini juga mampu menyerap tenaga kerja yang cukup tinggi, yakni sekitar 1,5 juta tenaga kerja di sepanjang mata rantai industri otomotif. Sementara itu, Pungky Wibawa selaku Co-Founder Broom juga mengatakan, kerja sama dengan BRI Group ini akan membawa dampak besar bagi perusahaannya dalam memperluas layanan kepada showroom mobil. “Ini menjadi kekuatan baru untuk memperluas lini usaha pada jaringan bengkel dan dealer motor di Indonesia,” ungkapnya. Hal ini didukung dengan luasnya jaringan BRI Grup di berbagai kota dan kabupaten di Indonesia. Sebagai informasi, Broom merupakan perusahaan start-up atau rintisan yang berfokus dalam pengembangan ekosistem otomotif di Indonesia dengan berbagai fitur dan layanan, seperti digitalisasi proses bisnis, lokapasar ( marketplace), penawaran mobil daring, pembelian unit, hingga layanan untuk menambah penghasilan showroom mobil bekas. Saat ini, Broom telah memiliki lebih dari 2.000 showroom mobil bekas yang teregistrasi di Jabodetabek. Broom berfokus menciptakan solusi menyeluruh end-to-end untuk menyelesaikan permasalahan industri bisnis otomotif di Indonesia dalam koridor digital, selaras dengan misi BRI sebagai institusi perbankan yang memberikan pelayanan kepada usaha segmen mikro, kecil dan menengah. (van)Majukan Industri Otomotif Nasional, BRI Group Jalin Kerja Sama dengan Start Up Broom
Jumat 24-06-2022,19:26 WIB
Reporter : novantosetya
Editor : novantosetya
Kategori :
Terkait
Selasa 05-11-2024,11:50 WIB
Perangi Cybercrime: BRI Tingkatkan Keamanan dan Terus Edukasi Nasabah
Selasa 05-11-2024,11:43 WIB
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024: Ekspansi Bisnis UMKM Melambat, Perlu Penguatan Daya Beli
Senin 04-11-2024,11:46 WIB
Optimisme BRI Pada Kebijakan Ekonomi di Era Pemerintahan Baru
Senin 04-11-2024,11:42 WIB
Usaha Salon di Kediri ini Makin Cuan Sejak Mendapatkan Pemberdayaan BRI dan Bergabung Menjadi AgenBRILink
Minggu 03-11-2024,13:37 WIB
Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
Terpopuler
Selasa 05-11-2024,14:13 WIB
Keluarkan Edaran, Masyarakat Diminta Waspada Cuaca Ekstrem
Rabu 06-11-2024,00:30 WIB
Tak Hanya Gunawan Sadbor Diduga 6 Seleb Berikut Juga Terlibat Kasus Promosi Judol di RI
Selasa 05-11-2024,23:46 WIB
Internal Komdigi yang Terlibat Kasus Judol Bisa Lebih 11 Orang, Meutya Singgung Nama Prabowo
Selasa 05-11-2024,14:46 WIB
PENGUMUMAN: Telah Dibuka Seleksi Petugas Haji 2025 Tingkat Daerah, Ini Syarat dan Jadwal Tahapannya
Rabu 06-11-2024,00:16 WIB
Keterlibatan BUMDes dan Koperasi Dalam Program Makan Bergizi Gratis
Terkini
Rabu 06-11-2024,06:45 WIB
1.895 Pelamar PPPK di Pemkot Jambi Lolos Administrasi, 33 Orang Peserta Tak Lolos
Rabu 06-11-2024,06:20 WIB
Real Madrid Tumbang! Dihajar AC Milan 3-1 di Santiago Bernabeu
Rabu 06-11-2024,00:30 WIB
Tak Hanya Gunawan Sadbor Diduga 6 Seleb Berikut Juga Terlibat Kasus Promosi Judol di RI
Rabu 06-11-2024,00:16 WIB
Keterlibatan BUMDes dan Koperasi Dalam Program Makan Bergizi Gratis
Rabu 06-11-2024,00:01 WIB