Balap Sepeda Sumbang Perunggu

Selasa 11-09-2012,00:00 WIB

PEKANBARU - Tak diduga, balap sepeda berhasil menyumbang medali untuk Jambi. Medali perunggu disumbangkan Abdul Sholeh yang kemarin turun di nomor MTB cross country 40 km.

Pelatih balap sepeda Jambi, Mahmud, kemarin mengatakan ini di luar perkiraan. Sebab Abdul Sholeh memang tidak masuk hitungan.

‘‘Alhamdulillah balap sepeda berhasil menyumbang medali meski perunggu,’‘tuturnya.

Kesempatan Jambi untuk menambah medali dari balap sepeda masih cukup terbuka. Masih ada beberapa nomor lagi yang masih akan turun besok.

Hari ini tidak ada agenda lomba karena acara pembukaan. Besok pertandingan akan dilanjutkan.

Kesempatan masih terbuka di nomor MTB downhill.

(tya)

Tags :
Kategori :

Terkait