dr Tarmizi Orasi Ilmiah di STIKBA

Selasa 23-10-2012,00:00 WIB

Wisuda Mahasiswa STIKBA Jambi

JAMBI-Dokter ternama dari Jakarta, dr Tarmizi kemarin hadir di Jambi. Kehadiran dokter tersebut untuk memenuhi undangan dalam rangka orasi ilmiah dalam sidang terbuka wisuda Sekolah Tinggi Kebidanan Baiturrahim (STIKBA) Jambi.

Selain itu, sehari jelang prosesi wisuda Stikba Baiturrahim, dr Tarmizi menghadiri acara temu silaturrahmi dokter rumah sakit Baiturrahim Jambi. Acara yang digelar di restaurant Pondok Kelapo Jelutung kemarin malam berlangsung penuh dengan keakraban dan penuh jalinan silaturrahmi.

Pembina Perkumpulan Baiturrahim Dr H Fadlan Ma’alif, SKM dalam sambutannya mengatakan pihaknya sengaja mendatangkan dokter ternama dari Jakarta bahkan Internasional itu dalam rangka untuk menyampaikan orasi ilmiah dalam sidang terbuka pada acara wisuda Sekolah Tinggi Kebidanan Baiturrahim (STIKBA) Jambi .

“Dokter Tarmizi ini jadwal tugasnya sangat padat, bahkan beliau ini lebih sering keluar negeri untuk memberi pelayanan kesehatan di rumah sakit yang ada di Brunai Darussalam, Filiphina, Malaysia, Singapore, bahkan sampai ke Amerika,”  kata Dr H Fadlan Ma’alif, SKM.

dr Tarmizi dalam kesempatan yang sama mengatakan, tenaga kesehatan yang konfrehensif dalam suatu kampus yang berbasis kesehatan, tentunya akan sangat menunjang untuk mengembangkan pendidikan kesehatan.

“Dengan adanya rumah sakit ini akan lebih klop lagi, karena muatan pendidikannya akan menunjang di dunia kesehatan,” katanya.

Lebih jauh dr Tarmizi mengatakan, dengan adanya rumah sakit, akan menjadi suatu wadah untuk memperdalam ilmu tentang kesehatan, bukan dari sisi materi saja.

Mengenai perkembangan pendidikan kesehatan di Provinsi Jambi, dr Tarmizi mengatakan, sudah tertata dengan baik. Potensinya sudah sangat jelas, tidak ada negara maju di dunia yang tidak kekurangan perawat, dan ini menjadi wadah latihan untuk menjadi perawat yang lebih.

“Bayangkan saja, kalau Indonesia mengirim 10 ribu TKW, mungkin uangnya lebih besar dari 10 perawat. Dan bukan hanya itu, yang jelas harga diri, harga diri sebagai bangsa Indonesia akan lebih terangkat dengan pendidikan kesehatan yang mumpuni,” katnya.

Mengenai potensi sekolah kesehatan, dr Tarmizi mengatakan, potensi sekolah berbasis kesehatan sangat besar sekali. Terutama, ini akan membuat Jambi menjadi terkenal, atau ada sesuatu yang terkenal dari Provinsi Jambi terutama dari bidang kesehatannya. Dia mengambil contoh, di Amerika sangat terkenal kesehatannya. Dimana Amerika memprioritaskan pendidikan yang nomor satu.  Nomor dua Farmasi dan yang ketiga pariwisata.

“Seperti di Boston, itu sangat terkenal pendidikan Kedokterannya,” tutur dr Tarmizi.

Melalui Jambi Ekspres, dr Tarmizi berpesan kepada para wisudawan/ti bahwa pendidikan kesehatan ini adalah suatu awal. “Kepada wisudawan, ini bukan suatu akhir, ini suatu permulaan, dan anda harus berkembang,” katanya.

(hai/adv)

 

Tags :
Kategori :

Terkait