Tungkal Samudra Kembali Melaut

Rabu 07-11-2012,00:00 WIB

KUALATUNGKAL - Peltu Dirut BUMD Jabung Sakti Ahmad Yusal, mengatakan setelah sekian lama tidak melaut, akhirnya pertengahan November 2012 ini, Kapal MV Tungkal Samudra yang diperbaiki di Gresik, kembali melaut. ‘’Saat ini kapal MV Tungkal Samudra masih dalam tahap penyelesaian perbaikannya di Gresik,’’ ujarnya kemarin di kantor Bupati Tanjab Barat, kemarin (06/11).

            Dikatakannya, biaya perbaikan kapal MV Tungkal Samudra ditanggung sepenuhnya PT Restu Pertiwi Buana yang bergerak dibidang pelayaran, dan perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang akan menyewa kapal MV Tungkal Samudra. ‘’Kami tidak ada menanggung biaya perbaikannya, hanya saja nanti ada hitungannya dari biaya perbaikan yang sudah dikeluarkan akan dilakukan penyesuaian dengan biaya sewa kapal tersebut,’’ bebernya.

            Perusahaan penyewa, kata Yusal akan mengunakan kapal dengan rute Gresik menuju Bawaen. Setelah selesai perbaikannya, antara BUMD dan perusahaan penyewa kapal baru akan membuat kontrak kerja sama dalam bentuk MoU. ‘’Saat ini kami belum ada bicara soal sewa, nanti tunggu kapal selesai diperbaiki baru bicara kontrak,’’ imbuhnya.

            Dikatakannya, perusahaan yang menyewa sebelumnya yakni PT Samudra Jaya Niaga Perkasa memiliki komitmen dalam perjanjian kontrak kerja sama, Pasalnya selama 6 bulan tidak ada dibayarkan sewanya, satu bulan sewanya sebesar Rp 50 juta. ‘’Kalikan saja  berapa yang tidak dibayarnya, kalau enam bulan berarti Rp 300 juta yang belum dibayarkan,’’ ungkapnya.

            Ditegaskannya, pihaknya tetap akan melakukan tuntutan terhadap perusahaan yang menyewa kapal MV Tungkal Samudra yang tidak mempunyai komitmen. ‘’Memang sih bukan zaman saya direkturnya pada saat pembuatan perjanjian kontrak, namun kami tetap akan menagihnya,’’ tandasnya.

(ydn/imm/jenn)

 

 

Tags :
Kategori :

Terkait