JAMBI-Harga bawang merah di pasar-pasar tradisional di Kota Jambi melambung tinggi.
Setelah sebelumnya berada pada angka Rp 12 ribu per kilogram, kini melonjak naik menjadi Rp 18 ribu per kilo. \"Kemaren sempat Rp 12 ribu, terus naik Rp 14 ribu, nah hari ini melonjak jadi Rp 18 ribu perkilo,\" ujar Maria, ibu rumah tangga yang ditemui di Pasar Keluarga, kemarin.
Fluktuatifnya harga bawang dari hari ke hari dalam dua minggu belakangan ini membuat para pembeli kelimpungan. \"Belum ada tanda-tanda harga bakal turun,\" sebutnya.
Sementara itu, Ana salah satu pedagang di Pasar Keluarga juga membenarkan naiknya harga bawang tersebut. \"Iya Rp 18 ribu perkilogram (bawang, red),\" katanya.
Menurutnya, meski harga naik namun tidak terjadi kelangkaan di pasaran. \"Kalau pasokan bawang tidak terjadi kelangkaan, cuman kita tidak tahu apa yang menjadi penyebab kenaikan ini,\" sebutnya.
Saat ini, untuk harga sembako lainnya, seperi cabe, sayur mayur, dan bahan-bahan lainnya masih cukup stabil. \"Bawang ini kan dipasok dari Jawa, kita cuman bisa berharap harganya bisa kembali stabil,\" harapnya.
(fth)