Pramuka Harus Terampil dan Berkarakter

Kamis 03-01-2013,00:00 WIB

JAMBI-Ketua Kwartir Cabang (Ka Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Jambi Muhammad Nasir mengajak seluruh peserta Perkemahan Akhir tahun (Perata) untuk bisa lebih giat lagi mengasah keterampilan.

            Hal ini, kata Nasir harus dilakukan agar ke depannya bisa lebih produktif lagi dan berkarakter.

‘’Anggota Pramuka haruslah terampil dan produktif. Keterampilan harus selalu kita asah,’’ ujar Nasir saat menutup Perata Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Jambi yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Pusdiklatcab Kota Jambi 29 Desember 2012 hingga 1 Januari 2013, kemarin.

Perata ini  sengaja dilakukan dengan tema  ‘Cerdaskan Anak Bangsa Menuju  Kader Pramuka Yang Berkarakter’’.

“Tujuan dari acara perkemahan ini adalah menciptakan penegak yang beriman, berkpribadian,  berwatak luhur serta membentuk warga negara Indonesia yang berjiwa pancasila,“ Katanya.

“Selain itu juga untuk mempererat tali sillaturrahmi antar Pramuka penegak dan pandega daalm jajaran Kwartir Cabang Kota Jambi,“ tambahnya.

Sebelumnya Staf ahli Wali Kota  Jambi Yan Ismar, saat membuka kegiatan tersebut, mengatakan,  peranan Pramuka sangatlah strategis dan penting dalam membentuk watak, kepribadian dan akhlak kaum muda.

“Dengan adanya perkemahan ini diharapkan nantinya akan membentuk karakter karakter muda yang menjunjung tiggi solidaritas social, menumbuhkan semangat bela negara. Dan juga menigkatka kualitas partisipasi pembangunan di  Kota jambi,“ pungkasnya.

Peserta perkemahan akhir tahun (PERATA) terdiri dari SMK Ferdi Ferry, SMK PGRI 2 Kota Jambi, SMK Negeri 3 Kota Jambi, SMK Negeri 4 Kota Jambi, SMA Negeri 8 Kota Jambi, MAN Model Jambi,  SMA Negeri 11 Kota Jambi, SMA Negeri 5 Kota Jambi dan SMA Negeri 2 Kota Jambi.  

(cr7)  

 

Tags :
Kategori :

Terkait