KERINCI - Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpollinmas) Kerinci menurunkan tim untuk melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan Pemilukada Kerinci Juli mendatang.
Pengawasan tersebut merupakan program yang akan diterapkan dan akan dilaksanakan oleh Kesbangpol Kerinci pada saat dimulainya tahapan nantinya.
Kepala Badan Kesbangpollinmas Kerinci, Damhar mengatakan, pihaknya akan ikut berperan aktif dalam menyukseskan Pemilukada yang dilaksanakan mendatang.
Dalam pengawasan tersebut pihaknya akan menurunkan tim pengawas dari Kesbangpol Kerinci untuk melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan Pilkada diberbagai daerah dalam Kabupaten Kerinci.
“Sejak tahapan Pemilukada dimulai tim kita sudah turun dan melakukan pengawasan, kita tidak ingin Pemilukada menjadi berantakan,” ujarnya.
Tidak hanya tim dari Kesbangpol Kerinci saja, dalam melaksanakan pengawasan pihaknya juga akan dibantu oleh instansi pengawas terkait lainnya yang ada disetiap Kecamatan, termasuk aparat hukum yang ada di Kerinci.
“Kita nanti akan dibantu Intelijen Kesbangpol yang ada disetiap kecamatan serta dibantu Polisi nantinya,” katanya.
Disebutkannya, pengawasan yang dilaksanakan pihaknya tersebut merupakan pengawasan yang sangat penting. Setiap hasil yang didapat dari semua tim yang turun lapangan tersebut nantinya akan dilaporkan kepada pihak Eksekutif.
“Segala yang terjadi dilapangan akan kita laporkan kepada Bupati,” katanya.
Selain sebagai pengawas, Kesbangpol Kerinci juga akan melaksanakan perhitungan suara cepat. “Kita juga akan melaksanakan Quick Count secara Interen, hasilnya dilaporkan ke Gubernur dan presiden nanti. Ini hasil perhitungan cepat. Untuk hasil yang sesungguhnya diumumkan oleh KPU sendiri,” pungkasnya.
(dik)