Baru 4 Daerah Salurkan Raskin

Kamis 28-02-2013,00:00 WIB

JAMBI- Empat daerah dipastikan sudah mulai menyalurkan beras miskin (raskin) untuk masyarakat, sampah akhir Februari ini.

                Menurut Kepala Bulog Divre Jambi Maaruf, 4 daerah  itu, yakni Kota Jambi, Tanjung Jabung Timur, Tanjung Jabung Barat dan Kabupaten Bungo.

\"Pembagian raskin sudah mulai jalan, namun belum seberapa terlaksana,\" ujar Maaruf, Kepala Bulog Divre Jambi, kepada harian ini, kemarin.

Saat ini, katanya, pembagian raskin ini masih dalam tahap sosialisasi di tingkat masyarakat. Ditanya berapa pagu yang disiapkan untuk masing-masing daerah? Dia mengatakan, jumlahnya bermacam-macam. \"Untuk pagu per bulan adalah sebanyak 2410 ton beras yang dibagikan. Namun itu bermacam-macam lagi di daerah tak sama,\" ujarnya.

 

Untuk 1 Kepala Keluarga (KK) yang berhak menerima raskin, dia mengatakan, mendapatkan sebanyak 15 kilo beras. Sementara untuk jumlah KK yang berhak menerima raskin ini se-Provinsi Jambi, jumlahnya kurang lebih sebanyak 36.000 KK.

 

Dalam hal pendistribusian, dia mengatakan, tak ada kendalanya. \"Walau banjir kita didukung oleh Pemda untuk hal distribusinya karena terkait kepentingan masyarakat. Kita salurkan langsung raskin ini ke sisi distribusi di Kecamatan. Lalu, camat yang mendistribusikan ke desa-desa,\" pungkasnya.

(wsn)

Tags :
Kategori :

Terkait