BANGKO – Sebanyak 3 ribu undangan untuk pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Merangin terpilih, Al Haris-Khafid Moein (Harkad) mulai disebarkan 25 Juli mendatang.
Ketua DPRD Merangin, Zainul Arfan kepada wartawan mengatakan, undangan yang akan hadir, selain semua pejabat yang ada setiap kabupaten di Provinsi Jambi, juga semua unsur pemerintahan yang ada di kabupaten tetangga.
“Seperti Dharmasraya, Sijunjung, Pesisir, Solok, dan Sawah Lunto, Linggau, Musi Rawas, Banyuasin, Bengkulu dan Rejang Lebong,” katanya.
Mengenai persiapan pelantikan yang akan digelar 06 Agustus ini, menurut Zainul semuanya sudah rampung.
“Untuk tanggal pelantikan tidak ada perubahan, tetap seperti rencana awal yaitu 6 Agustus mendatang, hari ini semua persiapan yang menyangkut pelaksanaan pelantikan semua sudah rampung, pokoknya sudah seratus persen dan tinggal pelaksanaannya saja lagi,” ujarnya.
Dijelaskannya, persiapan seperti tempat atau ruangan paripurna untuk pelantikan kini sudah dipoles sedemikian rupa, dan ditata sebaik mungkin dengan formasi tempat duduk yang disesuaikan dengan Permendagri nomor 35 tahun 2013.
“Untuk tempat pelantikannya sudah siap dan sudah dipoles dengan baik dan serapi mungkin dengan ornament khas Merangin yang dipadukan dengan warna sepucuk jambi sembilan lurah,” jelasnya.
Sementara itu, Sekretaris DPRD Merangin, Sibawaihi juga menambahkan, untuk di Kabupaten Merangin sendiri, selain para pejabat, para mantan bupati, mantan Ketua DPRD, dan semua Anggota DPRD diundang. Begitupun dengan semua tokoh masyarakat, organisasi masyarakat dan juga organisasi kepemudaan.
“Untuk Anggota DPRD sendiri mereka sangat optimis menyambut pelantikan ini, semua mereka yang hadir dalam rapat sebelumnya menyatakan kesiapan untuk datang,” tambahnya.
Sedangkan untuk persiapan, selain di dalam ruangan paripurna, tempat duduk di luar ruangan sidang paripurna istimewa juga sudah diatur seperti menggunakan gedung lantai dua, ruang banggar I dan koridor, selasar gedung kiri dan kanan, tenda kiri dan kanan gedung untuk para tamu.
“Untuk semua tempat duduk tamu undangan di luar ruangan nanti dipersiapkan TV dengan ukuran besar. Sementara untuk parkir juga sudah diatur tata letaknya sesuai dengan kelas – kelas undangan. Jika parkir didalam penuh, kita sudah menyiapkan alternatif seperti penggunaan bahu jalan di depan kantor,” tandasnya.
(bjg)