Vettel Kejar Rekor

Senin 14-10-2013,00:00 WIB

SUZUKA-Musim ini bakal menjadi musim terbaik pembalap Red Bull-Renault Sebastian Vettel. Tak hanya karena gelar juara tinggal menunggu waktu, tapi juga dia berada di ambang rekor.

      Saat ini saja dia sudah memegang rekor sebagai pembalap F1 termuda saat tampil di GP Italia pada 2008 silam. Dengan usia 21 tahun 73 hari, dia memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang pembalap Ferrari Fernando Alonso dengan

      Selain itu, dia memegang rekor pole position terbanyak dalam semusim. Yakni pada 2011 saat mencatat pole position 15 kali. Dia juga menjadi pembalap termuda yang meraih pole position di GP Italia 2008. Dia juga pembalap termuda yang meraih fastest lap di GP Turki pada 2006. Ketika itu Vettel berusia 19 tahun 53 hari.

      Vettel juga memegang rekor untuk pemenang GP termuda pada GP Italia 2008. Yang paling baru, dia berada di ambang rekor yang sama dengan legenda F1 Michael Schumacher. Yakni rekor jumlah kemenangan dalam semusim.

      Schumacher pada 2004 mencetak 13 kemenangan. Dengan empat balapan tersisa, Vettel sangat berpeluang menyamai rekor Schumacher. Rekor kemenangan semusim Vettel saat ini adalah 11 kemenangan pada 2011. Jumlah yang sama juga dibukukan Schumacher pada 2002.

      Vettel juga diambang rekor kemenangan beruntun. Rekor itu kini dipegang oleh pembalap Italia Alberto Ascari dengan sembilan kemenangan beruntun pada season 1952-1953. Vettel kini berpeluang menyamai Ascari jika mampu menyapu bersih seri berikutnya.

      Di Sirkuit Suzuka, Jepang, kemarin (13/10), Vettel kembali menjadi penguasa. Vettel start di urutan kedua di belakang Webber. Saat balapan dimulai, Grosjean langsung melaju cepat. Start di urutan keempat, dia meraih posisi terdepan. Dia melintasi sisi kanan jalur melewati Vettel dan Webber. \"Start saya sangat buruk,\" kata Vettel seperti dikutip BBC.

      Sayap depan mobil Vettel sedikit ada kontak saat melaju cepat menuju tikungan pertama setelah start. Hamilton bahkan terpaksa meninggalkan lintasan\" setelah ban mobilnya pecah dan mesin mobil macet di putaran keenam.

      Grosjean\" terus melaju meninggalkan para pembalap di belakangnya. Pembalap Prancis ini baru bisa dikejar Vettel di putaran ke-41. Setelah itu Grosjean tertinggal jauh. Bahkan, pada putaran ke-51 Grosjean disalip Webber setelah keduanya saling bertarung ketat dalam empat putaran sebelumnya.

      Saat melintasi garis finis, Vettel sangat bersuka cita. Dia berkali-kali mengepalkan tangan ke udara dan berteiak \"Ichiban, ichiban\" yang berarti nomor satu dalam bahasa Jepang.

      Kemenangan itu membawa Vettel unggul 90 poin dari Alonso. Dengan hanya 100 poin yang tersedia, gelar juara seperti sulit bakal lepas dari genggaman Vettel. Kalaupun Vettel tak meraih poin sama sekail, Alonso tetap harus mampu menjadi nomor satu di empat balapan tersebut. \"Ini sangat sulit. Tiga pembalap tercepat hari ini tampil luar biasa,\" kata Alonso.

(aga)

Tags :
Kategori :

Terkait