Kontes Kecantikan Ayam Serama
JAMBI-Layaknnya seorang model yang sedang melakoni peragaan busana, sekitar 60 ekor Ayam Serama juga piawai bergaya. Ayam khas Indonesia ini berlenggak-lenggok di atas meja yang menjadi semacam “cat walk”.
Pemandangan lucu itu terlihat dalam Latihan bersama III Catwalk Kecantikan Ayam Serama di halaman parkir Graha Pena Jambi Ekspres kemarin Minggu (17/11) yang digelar oleh Komunitas Ayam Serama Orang Jambi (Seroja).
Aksi puluhan Ayam Serama yang bergaya di atas meja layaknya seorang model menjadi pemandangan yang sangat lucu. Ayam-ayam berukuran mini itu langsung berdiri membusungkan dadanya ketika mendengar suara musik pengiring lomba. Ada yang kakinya diangkat satu. Ada yang ekornya digerak-gerakkan.
Firdiansyah, ketua lomba kecantikan ayam serama, kepada koran ini mengatakan acara tersebut sebagai ajang silaturahmi dan juga untuk hiburan selain itu melestarikian ayam serama di Kota Jambi. “Selain sebagai ajang silaturahmi pemilik ayam serama di Kota Jambi, ini juga sebagai ajang hiburan dan melestarikan ayam serama di Kota Jambi,” ujar Firdiansyah.
Ia juga menjelaskan, terkait kontes tersebut, ada beberapa kriteria yang masuk dalam penilaian. Selain itu, ada beberapa kategori yang diperlombakan yakni, kategori jantan dewasa, jantan ideal, betina
dewasa, jantan muda, jantan remaja, betina remaja, anakan jantan, dan anakan betina.
“Ayam Serama ini dinilai dari ujung kepala sampai ujung kaki. Mulai bulu, kaki, kepala, sayap, dan yang paling dominan itu gaya. Semakin menarik, bisa dapat nilai maksimal,” jelasnya.
Lebih lanjut, Ia menjelaskan, selain untuk hiburan ajang tersebut juga menmeberikan hadiah bagi para juara, yakni trophy, piagam, dan doorprice lainnya “Kita berharap kedepan bisa kita langsungkan lagi acara kontes ayam serama ini di Kota Jambi,” tandasnya.
(jun)