Dari Tebo dilaporkan, anggaran perjalanan dinas 2013 mencapai Rp. 18. 395.230.500. Hal tersebut dikatakan Roni Kabid Anggaran di Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKD) kepada harian ini rabu (20/11) kemarin.
Dikatakannya, angka tersebut merupakan anggaran perjalanan dinas seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) termasuk perjalanan dinas Bupati, dan DPRD.
\" Total keseluruhannya sebesar 18. 395.230.500, namun terkait dengan jumlah serapannya ada di setiap SKPD masing-masing\" Tandasnya.
Dari Merangin sendiri dilaporkan, dana Perjalanan Dinas untuk DPRD Merangin untuk satu tahun hampir Rp. 3 miliar rupiah. Namun hal tersebut bisa berubah tergantung dengan jadwal keberangkatan.
Menurut salah satu anggota DPRD Merangin, Syafruddin Chan, kemarin Rabu (20/11) mengatakan bahwa untuk satu kali keberangkatan anggota DPRD Merangin Ke Jakarta anggran yang diperuntuk sebanyak Rp 4 jutaan rupiah dengan waktu 4 hari termasuk tiket pesawat.
\"Kalau ke jakarta, perjalan 4 hari, anggarannya 4 jutaan itu termasuk tiket PP,\" kata anggota DPRD yang akrab diapanggil Chan.
Dari Kerinci dilaporkan, sekitar Rp 27 Miliar APBD Kabupaten Kerinci tahun 2013 dianggarkan untuk perjalanan dinas Pejabat/pegawai. Khusus DPRD Kabupaten Kerinci dianggarkan Rp 2 Miliar tahun 2013.
Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Kekayaan dan Aset (DPPKA) Kabupaten Kerinci Erwan mengatakan, jumlah anggaran untuk perjalanan dinas pejabat/pegawai dan pimpinan serta anggota DPRD Kerinci tahun 2013 sekitar Rp 27 miliar. \"Rp 27 miliar untuk seluruh SKPD termasuk Bupati dan Wakil Bupati serta anggota DPRD Kerinci,\" ujarnya.
Erwan menuturkan, uang harian perjalanan dinas itu diluar fasilitas akomodasi. Setiap golongan berbeda akomodasinya. \"Kalau fasilitas hotel golongan A berbeda dengan golongan B. Akomodasi ini menggunakan sistem at cost,\" sebutnya.
Sekretaris Dewan Kabupaten Kerinci Adli menyebutkan, tahun 2013 anggaran perjalanan dinas dewan berupa koordinasi, Kunker, Bintek dan Reses sebesar Rp 2 Miliar. Menurutnya tahun 2014 tidak ada penambahan anggaran perjalanan dinas.
Dari Bungo dilaporkan, anggaran perjalanan dinas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bungo pada tahun 2013 mencapai Rp 1 Miliar lebih. Hanya saja, Bendahara Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Aset Daerah Sudin tidak merinci secara jelas penggunaan anggaran tersebut.
“Satu Miliar lebih,” pungkasnya, saat dikonfirmasi harian ini melalui via ponselnya, kemarin. Saat ditemuai di kantornya, Sudin tidak berada ditempat. “Saya lagi ada acara,” katanya lagi.
Sedangkan sekretaris Bappeda, Zukri, ketika dikonfirmasi mengatakan bahwa anggaran perjalanan dinas itu tidak bisa dihitung secara global. Pasalnya untuk berapa jumlah anggaran perjalanan dinas itu terdapat di SKPD masing-masing, kalau secara keseluruhan anggaran dinas maka butuh waktu, karena kita harus mengumpulkan dulu data dari setiap SKPD yang ada diwilayah Batanghari.
(adi/fth/dik/bjg/Azk/era)