Rampok Bersenpi Beraksi Siang Hari

Selasa 28-10-2014,00:00 WIB

JAMBI – Aksi kejahatan di Kota Jambi kembali terjadi. Tak tangung-tanggung, kejadian tersebut terjadi pagi hari.

Aksi kejahatan ini berupa perampokan menggunakan senjata api. Kejadian ini terjadi pagi Senin (27/10) kemarin. Mereka menggasak Toko Sinar Surya Perkasa yang terletak di daerah Payo silincah Kecamatan Jambi Timur.

Atas kejadian ini, korban Mawarni (42) yang merupakan pemilik toko mengalami  kerugian mencapai Rp 30 juta rupiah lebih.

Menurut keterangan Saipul, salah satu satpam Sinar Surya Perkasa, kronologis kejadiannya bermula saat pagi dini hari. Saat itu, ia sedang berjaga di pos. Tiba-tiba,  didatangi dua orang pria tidak dikenal dan mereka menodongkan pistol ke kepalanya. Kedua pria tersebut memerintahkan Saipul membuka toko.

Karena ketakutan, ia pun langsung memanggil pemilik toko, yakni Mawarni dan meminta Mawarni membuka tokonya.

Setelah Mawarni membuka toko tersebut, tiba-tiba pelaku langsung mengancam Mawarni dengan pistol sambil meminta agar korban memberikan hartanya. Karena ketakutan mau ditembak, korban langsung memberikan uang senilai Rp 30 Juta, Laptop dan Hp 1.
”Mereka mempakai topeng dan mengeluarkan  pistol. Mereka mengancam kami. Karena ketakutan, ibu Mawarni memberikan uangnya,\" jelas Saipul.
Begitu juga dengan Ibu Mawarni (42) saat dikonfirmasi wartawan mengatakan saat kejadian, ia di dalam toko. “Karena dipanggil satpam saya langsung membuka pintu. Dan tiba-tiba kedua pelaku langsung mengancam saya dengan menodongkan pistol ke kepala,” ujarnya.
”Mereka meminta uang senilai Rp 30 juta, ditambah 1 laptop saya yang terletak diatas meja dan juga 1 HP,\" tambah Warni.
Setelah kedua perampok tersebut pergi, korban langsung melaporkannya ke Polsek Jambi Timur. \"Saya sempat trauma karena akan ditembak. Namun sayapun langsung bersikap tegas dan langsung melaporkannya ke Polsek Jambi Timur,\" tandasnya.
Dilain tempat, Kapolsek Jambi Timur mengatakan, pihaknya akan menyelidiki siapa pelaku perampokan tersebut.
\"Kejadian perampokan sekitar 02.30 WIB. Kita akan cari siapa pelakunya karena ini sampai pakai pistol,” ujarnya.

(cok)

Tags :
Kategori :

Terkait