Kerugian Capai Rp 20 juta
SENGETI- Aksi kriminalitas semakin merebak di wilayah Muarojambi. Rabu (5/11) kemarin, rumah dinas Wakil Ketua Pengadilan Agama Sengeti Yenisuryadi, di komplek perkantoran Bukit Cinto kenang Sengeti, dibobol kawanan maling.
Dari informasi yang di lapangan, pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 WIB, saat rumah dalam keadaan kosong karena ditinggal para penguhinya kerja.
Istri korban sempat melihat ada dua orang yang diduga merupakan pelaku pencurian. Sat itu, pelaku sudah mau kabur dari rumahnya dengan menggunakan motor mio merah dan membawa sebuah TV. Karena TV yang dibawa pelaku persis miliknya, korban langsung berteriak \"maling, maling\" sambil berusaha memutar mobil untuk mengejar pelaku, dengan perasaan sedikit takut. \"Saya tadi sempat teriak \"maling, maling\", tapi masih takut,\" ujar istri wakil ketua PA Sengeti, Elvira.
Ketika merasa tidak terkejar lagi dengan pelaku pencurian yang kabur dengan menggunakan motor, korban pulang kembali kerumahnya untuk mengecek barang apa saja yang berhasil diberondol maling.
Alangkah terkejutnya dia, sesampai di rumahnya mendapati pintu belakang rumahnya rusak parah karena didobrak pelaku, Padahal, pintu belakang rumahnya itu dipalang kayu dari dalam.
Atas kejadian ini korban kehilangan barang yang ditaksir senilai Rp 20 juta. Rinciannya, yaitu handphone 2 buah, ipad I buah, PSP 1 buah, rokok sampoerna 2 pak, dan TV 14 inchi Lcd 1 buah. \"\"Kalau barang cuma itu aja, alhamdulillah emas dan uang tidak ada yang hilang,\" tambah Elvira.
Atas kejadian itu, korban segera melapor ke Polsek Sekernan untuk penyelidikan lebih lanjut. \"Saya tadi juga langsung melapor. Harapannya kejadian jangan sampai terulang lagi ke depannya,\" tukasnya.
Kapolsek Sekernan AKP Suwito membenarkan kejadian ini dan mengatakan pihaknya sedang mengejar pelaku dengan ciri-ciri yang disebutkan oleh korban. \"Iya kami sudah terima laporan tersebut, saat ini kami melakukan penyelidikan dan mengejar pelaku berdasar ciri-ciri yang disebut oleh korban,\"jawab Kapolsek.
(era)