Smartfren Targetkan 4 Ribu Pengguna 4G

Kamis 05-11-2015,00:00 WIB

 

JAKARTA - Resmi meluncurkan jaringan 4G LTE Advanced pada Agustus lalu, Smartfren menargetkan pertumbuhan pengguna 4G dua kali lipat, atau 400 ribu pengguna.

 

\"Karena kami baru merilis 4G LTE Advanced pada Agustus kemarin dengan perangkat kami Andromax, kurang lebih saat ini 300 ribu sampai 400 ribu pengguna,\" kata Head of Marketing & Corporate Strategy Smartfren, Roberto Saputra, di Jakarta, Rabu.

 

\"Targetnya dobel hingga akhir tahun ini,\" sambung dia.

 

Angka tersebut, menurut Roberto berasal dari pelanggan yang menggunakan perangkat 4G Smartfren Andromax.

 

Lebih lanjut, untuk mencapai target tersebut, Roberto menaruh harapan pada paket data internet yang baru dirilis Senin (2/11) lalu, True Unlimited.

 

\"Kemarin kami baru saja meluncurkan True Unlimited. Kami melihat dari sosial media dan tanggapan konsumen sangat positif,\" ujar Roberto.

 

\"Ini salah solusi, karena kami melihat ada tanggapan masyarakat yang mengatakan tarif 4G itu mahal,\" sambung dia.

 

Tags :
Kategori :

Terkait