DONASI KONSUMEN

Rabu 13-01-2016,00:00 WIB

Alfamart Percantik Jembatan di Desa Koto Rayo


MERANGIN – Warga Desa Koto Rayo bisa tersenyum bahagia, karena jembatan usang Sei Beringin, telah selesai direnovasi. Jembatan sepanjang 12 meter dan lebar 3,5 meter menjadi jembatan cor beton yang kokoh untuk aktivitas warga.

Kepala Desa Koto Rayo Sapuan menyambut gembira berdirinya jembatan penghubung di Desa Koto Rayo ini. “Jembatan ini kita namakan Jembatan Alfamart, karena pembangunannya menggunakan dana hasil donasi konsumen ritel modern tersebut,” katanya usai meresmikan jembatan belum lama ini.

Berbagai tanggapan positif bermunculan terkait peresmian jembatan gantung ini. Salah satunya, Suhaimi Ketua RT 02 mengatakan, banyak sekali aktivitas warga  yang menggunakan jembatan tersebut. “Semoga saja Jembatan Alfamart dapat terus memberikan manfaat besar bagi kami masyarakat Desa Koto Rayo,” ujarnya.

Diriya juga mengungkapkan, sebelumnya kondisi jembatan hanya beralas papan kayu yang usang. “Untungnya, saat itu kondisi sudah bagus dan di cor beton. Mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk warga disini,” katanya.

Sementara itu, Branch Manager Alfamart Jambi Nur Fuad, menerangkan renovasi jembatan ini berasal dari donasi konsumen Alfamart yang difasilitasi oleh Yayasan Relawan Kampung Indonesia. Renovasi jembatan yang semula terbuat dari kayu itu dibangun atas permintaan warga. Warga meminta perbaikan tersebut karena jembatan yang menjadi jalur penting itu telah lama mengkhawatirkan. “Mudah-mudahan kali ini warga bisa kembali menggunakannya untuk aktivitas, baik berangkat kerja, sekolah, maupun berjualan,” katanya.

Hingga Januari 2016, sebanyak 18 jembatan telah selesai dibangun oleh Alfamart dan Yayasan Relawan Kampung Indonesia (YRKI). Pembangunan jembatan ini berasal dari penggalangan donasi konsumen Alfamart selama periode 1 November-15 Desember 2013, terkumpul Rp 742.773 juta dan periode 16 Juni-15 Juli 2014, terkumpul sebanyak Rp 1,956 miliar. “Targetnya, sebanyak 100 jembatan akan dibangun untuk negeri ini dari uang kembalian belanja konsumen Alfamart,” ujarnya.

(yni/*)

Tags :
Kategori :

Terkait