JAMBI-Chevrolet PT Jaya Indah Motor (JIM) telah membuka kesempatan bagi calon konsumen yang ingin memiliki mobil terbaru Chevrolet Trax. Sejak kemarin, indent telah dibuka meskipun secara resmi mobil itu belum diluncurkan oleh General Motor Indonesia. Diperkirakan, pada akhir bulan Januari ini calon konsumen sudah bisa melakukan test drive.Untuk memesan Chevrolet Trax calon konsumen cukup membayar indent sebesar Rp 5 juta dan sudah bisa memilih warna yang diinginkan.
Supervisor Chevrolet PT JIM, Zulwanhasmi, menjelaskan, Chevrolet Trax adalah kendaraan Small SUV dengan ukuran lebih kompak untuk menjelajah kota yang dilengkapi dengan agilitas sempurna, ruang dalam yang luas dan teknologi terkini. Dengan mengendarai Chevrolet Trax ini penggunanya akan meraskan sensasi petualangan urban. Karena selain mengusung konsep desain eksterior yang elegan, Chevrolet Trax pun juga diklaim sebagai kendaraan paling bertenaga dan paling aman di kelasnya. “Chevrolet Trax ini mengusung spesifikasi mesin turbo serta fitur keselamatan berstandar global,” sebutnya.
Bagi yang melakukan inden saat ini diperkirakan pada akhir bulan februari mendatang sudah bisa mendapatkan unit yang dipesan, dengan harga mobil yang ditawarkan yaitu Rp 299 juta OTR sudah temasuk sejumlah bonus lain yang diberikan. Untuk menjamin kepuasan pelanggan, pengguna Chevrolet Trax diberi garansi mesin selama tiga tahun tanpa ada batasan kilometer. “Sampai dengan akhir tahun 2016 ini diperkirakan sudah banyak Chevrolet Trax yang ngaspal di jalan, apalagi saat ini sudah banyak yang melakukan indent,” ujar Zulwanhasmi.
Chevrolet Trax sudah dijejali dengan mesin yang paling tangguh untuk ukuran small SUV adalah tipe mesin ECOTEC 1.4 L Gasoline with Turbocharger and Dual CVCP, mesin ini dinilai responsif untuk setiap pijakan pada pedal berkat kehadiran Dual CVCP. Untuk tenaga yang dihasilkannya juga terbilang besar, dimana mesin Chevrolet Trax bisa menghasilkan power sampai 140 Ps. Pada bagian fitur keselamatan, kenyamanan, dan juga keamanan, Chevrolet Trax sudah hadir dengan segudang fitur komplet dan berstandar tinggi. Dimulai dari keselamatannya, Chevy Trax hadir dengan rangka berstruktur baja, 6 airbags, Seat Belt dengan Pretensioner. Mobil ini selain memiliki performa tangguh ternyata juga memiliki standar kualitas untuk fitur keselamatan nomor satu.
Zulwanhasmi menambahkan, bagi calon konsumen yang ingin melihat bentuk mobil Chevrolet Trax, saat ini sudah tersedia display unit di Showroom Chevrolet PT JIM di Jalan P Hidayat, Paal V, Kota Baru, Jambi. sedangkan untuk test drive baru akan dilaksanakan pada akhir januari mendatang, diperkirakan serentak se-Indonesia. “Mobil ini dilengkapi dengan sunroof serta fiture anti mundur pada saat mobil berada ditanjakan. Dan saat menurun pada kecepatan 10 kilometer tersedia fungsi rem otomotis sehingga lebih safety,” imbuhnya.
Pada dasarnya untuk kelas passenger, Chevroelt Spin masih mendominasi penjualan selam 2015 lalu, sekitar 75 persen kontribusinya dalam penjualan, sisanya di Captiva, Orlando dan sebagainya. Bahkan ada promo menarik bagi yang mau indent untuk Chevrolet Spin berupa hadiah langsung dan diskon tambahan.
(kar)