Muscab Demokrat Bakal Alot

Senin 02-05-2016,00:00 WIB

Giliran Nasir & Horizon Pastikan Maju

 JAMBI – Perebutan posisi sebagai Ketua DPC Demokrat Kota Jambi sepertinya bakal alot. Betapa tidak, sejumlah petinggi DPC kini sudah menyatakan kesiapannya untuk maju di Muscab.

Dimulai dari Zainal Abidin, Ketua Majelis Pertimbangan Cabang (MPC) yang juga Anggota DPRD Provinsi Jambi sebelumnya sudah memastikan diri bakal maju. Kemudian disusul oleh AS Budianto, Ketua DPC Demokrat Kota Jambi saat ini yang menyatakan kesiapan untuk mempertahankan posisinya tersebut.

Tak mau kalah, kali ini giliran M Nasir, Sekretaris DPC menyatakan kesiapannya untuk menjadi nakhoda Demokrat Kota Jambi. Horizon, Anggota DPRD Kota Jambi juga memastikan kesiapannya.

Kepastian mengenai hal tersebut disampaikan M Nasir yang notabene Sekretaris DPC Demokrat Kota Jambi saat dikonfirmasi wartawan. “Insyaallah saya siap mencalonkan sebagai Ketua DPC Demokrat Kota Jambi. Saya siap membesarkan partai Demokrat di Kota Jambi,” tegasnya.

Mengenai dukungan dari para PAC yang merupakan pemilik suara, Ketua DPRD Kota Jambi ini belum memberikan kepastian berapa PAC yang sudah dikantonginya.

Sementara itu, Horizon, Anggota DPRD Kota Jambi dari Fraksi Demokrat juga tak mau kalah. Ia juga memastikan jika dirinya siap memperebutkan tampuk kepemimpinan partai berlambang merci tersebut. “Ya maju (Muscab, red), kenapa tidak,” ujarnya.

Horizon juga masih enggan terbuka terkait dukungan PAC. Hanya saja, ia mengaku komunikasinya dengan para PAC tersebut masih intens dilakukan. “Nanti soal itu (dukungan, red). Yang pasti kita sudah komunikasi,” tuturnya.

Hanya saja, hingga saat ini belum ada kepastian terkait jadwal pelaksanaan Muscab. Dari informasi yang beredar, Muscab akan digelar secara serentak usai pelaksanaan Musda DPD Demokrat Provinsi Jambi nanti.

(aiz)

Tags :
Kategori :

Terkait