KUALATUNGKAL – Pemkab Tanjabbar upacara gabungan PNS, TNI, dan POLRI dan upacara peringatan hari Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Tahun 2018 di halaman Kantor Bupati, Senin (19/02) kemarin.
\"Dalam rangka mendorong terlaksananya perlindungan K3 yang efektif dan efisien, meningkatkan pencegahan kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja, maka upaya yang paling tepat adalah menerapkan Sistem Manajemen K3 (SMK3) sebagaimana amanat Pasal 87 Undang undang No.13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan dan telah diatur pula dalam Peraturan Pemerintah No.50 tahun 2012,\" ujar Bupati Tanjabbar Dr. Ir. H. Safrial MS.
Pemerintah telah melakukan banyak hal dalam rangka meningkatkan K3 antara lain penyusunan dan penyempurnaan Undang Undang K3, meningkatkan pengawasan bidang K3, meningkatkan peran masyarakat, memberikan penghargaan bidang K3 kepada perusahaan, peran serta Indonesia dalam forum internasional terkait K3, serta pembentukan unit reaksi cepat pengawas ketenagakerjaan.
(sun)