Penyebar Video Hoaks TNI Kerahkan Tank Sekat Pemudik Biar Dibom Ditangkap

Sabtu 08-05-2021,00:00 WIB

 BOGOR – Penyebar video yang menyebut TNI kerahkan tank sekat pemudik biar dibom akhirnya ditangkap. Penyebar video hoax tersebut bernama Faisal Rahman (35). Kini, dia tengah menjalani pemeriksaan di Mako Yon Armed 7 Dam Jaya.

Kapendam Jaya Kolonel Arh Herwin BS mengatakan, Faisal Rahman merupakan warga Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat.

 

Faisal Rahman diduga merekam dan menyebarkan video tank TNI di perbatasan Bekasi – Bogor. Ia menyebut TNI mengerahkan tank baja untuk menyekat pemudik.

Herwin menegaskan bahwa tank baja jenis AMX di Jalan raya Narogong Cileungsi tersebut bukan untuk melakukan penyekatan pemudik.

Menurutnya, keberadaan kenderaan tempur milik Yonarmed-7/105 GS itu dalam rangka latihan taktis tingkat baterai TW II tahun 2021.

Faisal Rahman Minta Maaf

Faisal Rahman telah menyampaikan permintaan maaf atas beredarnya video hoax tersebut.

“Saya Faisal Rahman, 35 tahun. Pembuat video hoaks tentang penyekatan jalan oleh TNI dengan menggunakan tank. Saya menyatakan bahwa video yang saya buat tersebut tidak benar dan hoaks,” kata Faisal dalam video.

“Saya mohon maaf kepada semua TNI seluruh Indonesia atas perbuatan saya yang telah mencemarkan institusi TNI,” sambung Faisal.

Sebelumnya, jagad dunia maya dihebohkan dengan beredarnya video yang menunjukan sebuah tank baja milik TNI turun ke jalan, Jumat (7/5).

Video tersebut menunjukan tank baja sedang melintas di jalan raya. Jalan di lokasi ditutup oleh petugas TNI.

Yang menghebohkan, suara pria dalam video yang diduga menjadi perekam gambar menyebut TNI kerahkan tank sekat pemudik di perbatasan Bekasi – Bogor.

“Penyekatan mudik di perbatasan Bekasi – Bogor. Nggak tanggung-tanggung, TNI nurunin tank baja. Nah yang mudik biar dibom,” ujar pria dalam video berdurasi 30 detik tersebut. (one/pojoksatu)

Sumber: www.pojoksatu.id

Tags :
Kategori :

Terkait