PKS Beri Lampu Hijau ke Ganjar, Denny Siregar: Lucunya Kelewatan

Selasa 15-06-2021,00:00 WIB

JAKARTA– Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menjadi salah satu calon kuat untuk maju bertarung di Pilpres 2024 mendatang.

Meski saat ini PDIP, sebagai partainya belum memberikan keputusan akan mengusung Ganjar atau tidak.

Tawaran untuk maju lewat partai lain pun berdatangan. Salah satunya dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang memberi lampu hijau ke Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Pernyataan itu menyusul sikap PDIP yang mempersilakan Ganjar bergabung dengan partai lain jika ingin nyapres di 2024.

Ketua Departemen Politik DPP PKS Nabil Ahmad Fauzi mengatakan pihaknya tak menutup peluang mengusung politikus nonkader.

“PKS tetap membuka kemungkinan calon dari eksternal. Beberapa nama figur eksternal memang muncul. Selain Anies Baswedan, juga Ganjar dan AHY,” kata Nabil dalam keterangan tertulis, Senin (14/6/2021).

Respons PKS itu mendapat sindiran dari Pegiat media sosial Denny Siregar. Ia menilai hal tersebut sebagai suatu candaan.

“Hahahaha.. @PKSejahtera kadang lucunya kelewatan,” kata Denny dikutip Fajar.co.id di akun Twitternya, Selasa (15/6/2021). (msn/fajar)

Tags :
Kategori :

Terkait