UNJA Gelar Pelatihan Pemanfaatan ICT Bagi Guru Sekolah Menengah di Muaro Jambi

Jumat 25-06-2021,00:00 WIB

JAMBI - Universitas Jambi, menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan pelatihan pemanfaatan ICT sebagai media pembelajaran bagi guru sekolah menengah di Kabupaten Muaro Jambi, Rabu dan Kamis (23-24/6), bertempat di SMPN 46 Muaro Jambi. Kegiatan ini diikuti guru guru dari SMPN 46, MIS, MTS dan MAS Raudhatul Muhajirin.

Suasana Pelatihan

Dalam sambutannya, perwakilan SMPN 46 Muaro Jambi, mengatakan kegiatan ini sangat penting dipahami karena dapat meningkatkan kualitas kompetensi guru yang pastinya akan mengarah kepada peningkatan kecerdasan peserta didik.

\"Kami mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan ini dan berharap para peserta yang mengikuti kegiatan ini dapat serius karena ilmu yang diberikan akan berdampak besar bagi kualitas peserta didik kita di kemudian hari,\" jelas Perwakilan SMPN 46 Muaro Jambi.

Foto Bersama

Dalam tim pengabdian ini terdiri dari, Tubagus Zam Zam Al Arif, S.Pd,M.Pd sebagai ketua dan Dr. Fortunasari,S.S,M.A, Dr. Reli Handayani, S.S,M.Pd, Dony Efriza,S.Pd,M.Pd, Dr. M.Gowon,S.E,M.Si,Ak.CA sebagai anggota tim.

Dalam sambutannya, Ketua Tim, Tubagus Zam Zam Al Arif,S.Pd,M.Pd menjelaskan kegiatan pengabdian adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh UNJA sebagai bentuk pengabdian Universitas kepada masyarakat. Dalam pengabdian kali ini timnya mengadakan Pelatihan Pemanfaatan ICT yang diharapkan dapat berdampak positif dalam proses pembelajaran saat ini sehingga sekolahh dapat terus menghasilkan lulusan yang berkualitas.

\"Kami berharap ini dapat bermanfaat untuk kita semua karena dalam kegiatan ini kita saling belajar dan berbagi pengalaman,\" jelas Tubagus.

Dalam kegiatan ini, peserta menerima beberapa materi antara lain materi pembelajaran abad 21 sebagai pembuka dilanjutkan dengan materi aplikasi yang bisa dimanfaatkan dalam proses belajar mengajar seperti Hotpotatoes, kahoot dan educative online game yang kemudian langsung dipraktekkan bersama peserta kegiatan. (uci)

Tags :
Kategori :

Terkait