JAMBI – Pelantikan Alharis dan Abdullah Sani sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi terpilih, belum bisa dipastikan. Ini lantaran SK Presiden masih belum ditandatangani untuk selanjutnya ditetapkan penjadwalan.
Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Sudirman mengatakan, perkembangan terbaru SK pelantikan sudah berada di meja kerja Presiden. “Informasi yang kami terima di meja Presiden tinggal menunggu tandatangan presiden, setelah tandatangan baru akan dijadwalkan,” ujar Sudirman.
Ditanya terkait kabar pelantikan yang berkembang pada awal minggu Juli ini , Sekda tak berani memastikan. “Yang jelas kita masih menunggu waktu dan jadwal pelantikan itu,” ucap Sekda.
Diterangkan Sekda, untuk proses selanjutnya, biasanya pihaknya akan terlebih dulu dipanggil oleh Setneg untuk membicarakan kapan pelantikan dan persiapannya.
Sudirman juga tak menampik pihaknya telah menggelar rapat lanjutan terkait pelantikan, penyambutan dan pisah sambut dengan Pj gubernur jambi. “Kita memberikan ancang-ancang jika pisah sambut berbarengan dengan serah terima atau sebelum serah terima,” akunya.
“Kemudian kita antisipasi kehadiran di Setneg karena informasi awal, dari Pemprov (yang bisa hadir) ketua dprd dan sekda saja,” ujarnya.
Sementara itu Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto mengatakan, dirinya juga belum mendapat kabar. Hanya saja dua hari lalu, dirinya berkomunikasi dengan Gubernur terpilih yang prinsipnya sama-sama mendorong untuk segera dilantik. “Karena jika sudah definitf gubernur banyak langkah strategis dan kebijakan politik yang harus diambil dalam langkah percepatan pembangunan di Provinsi Jambi,” jelasnya.
Sebelumnya, gubernur dan wakil gubernur Jambi terpilih, Al Haris-Abdullah Sani dikabarkan akan dilantik pada akhir Juni 2021. Namun sampai 30 Juni 2021, pelantikan kepala daerah terpilih dalam pemilu 2020 lalu ini belum dilangsungkan.(aba)
Ini Perkembangan Jadwal Pelantikan Gubernur Jambi, Dari Pemprov Hanya Sekda dan Ketua DPRD Yang Bisa Hadir
Kamis 01-07-2021,00:00 WIB
Kategori :