Libas Liverpool 3-1, Chelsea Tembus 5 Besar di Papan Klasemen
Libas Liverpool 3-1, Chelsea Tembus 5 Besar di Papan Klasemen-IG chelseafc-
LONDON, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Persaingan untuk finis lima besar Liga Inggris 2024/25 semakin sengit.
Ini setelah Chelsea kalahkan juara musim ini Liverpool 3-1 dalam lanjutan pekan ke-35 yang dihelat di Stamford Bridge pada Minggu malam WIB.
Dikutip dari Antara, Chelsea mencetak gol-golnya lewat Enzo Fernandez, bunuh diri Jarell Quansah, dan penalti Cole Palmer. Liverpool mencetak gol hiburan lewat Virgil van Dijk.
BACA JUGA:Harga BBM di Lampung Turun Rp 1.300 Per Liter, Ini Harga Baru Pertamax-Pertalite di SPBU 5 Mei 2025
Dengan tambahan tiga poin, Chelsea berada di posisi kelima klasemen sementara dengan 63 poin, selisih empat angka dari Arsenal di posisi kedua dan cuma unggul tiga angka dari Nottingham Forest di posisi kelima.
Sedangkan Liverpool yang sudah memastikan diri jadi juara liga bertahan dengan 82 poin, demikian yang dilansir laman resmi Liga Inggris.
BACA JUGA:Real Madrid Terus Bayangi Barcelona di Papan Klasemen Usai Kalahkan Celta Vigo 3-2
Baru tiga menit laga berjalan, Chelsea membuka keunggulan lewat gol Enzo Fernandez. Serangan cepat dari sisi kanan tidak mampu diantisipasi pertahanan Liverpool.
Pedro Neto kemudiam mengirimkan umpan tarik ke kotak penalti dan ditendang Fernandez yang bebas tanpa kawalan ke pojok gawang Alisson Becker. Skor menjadi 1-0.
BACA JUGA:Harga BBM di Jambi Turun Rp 1.300 Per Liter, Ini Harga Baru Pertamax-Pertalite di SPBU 4 Mei 2025
Setelah kebobolan, Liverpool membalas lewat peluang Cody Gakpo yang menusuk dari sisi kiri pada menit ke-5 dan diakhiri sepakan melengkung, yang tepat di tangkapan kiper Robert Sanchez.
Liverpool memang menguasai bola lebih banyak, tetapi beberapa kali serangan mereka dipatahkan sebelum masuk ke kotak penalti Chelsea.
BACA JUGA:Tanjabtim Akan Buka Seleksi PPPK Formasi yang Kosong
Chelsea baru bisa keluar dari tekanan Liverpool di lima menit akhir babak pertama. Neto punya kans bikin gol pada menit ke-42 saat menusuk dari sisi kanan dan mengakhiri dengan sepakan ke tiang dekat, tetapi bola melebar.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



